Sejarah singkat UQI - Ummul Quro Al Islami

Monday, September 10, 2012 3 comments
Blog UQI -  Setiap tempat, nama benda ataupun peristiwa sejatinya tidak akan terlepas dari sejarah, kali ini blog UQI akan mengulas tuntas tentang sejarah UQI - Ummul Quro Al Islami Pesantren Modern Bogor. Tentunya bagi para alumni UQI masih ingat apa yang sering dituturkan oleh mudirul mahad K.H Helmy dalam beberapa acara pesantren sering menceritakan sejarah pesantren ini. Blog UQI hanya ingin menyegarkan kembali memory beberapa tahun silam waktu mondok dulu sebelumnya mohon maaf nih kepada para santri dan alumni UQI bila terjadi kesalahan dalam penuturan sejarah UQI - Ummul Quro Al Islami Pesantren Modern Bogor.

Sejarah Singkat Pesantren Ummul Quro Al Islami 

Ummul Quro merupakan kalimat bahasa arab yang terdiri dari 2 kalimat gabungan, yaitu ummu diartikan sebagai ibu sementara quro adalah kalimat jama (plural) yang berasal dari kata qoryah (single) berarti desa. Jika diterjemahkan ke dalam bahasa indonesia mempunyai arti Ibu Desa (beberapa desa) pembahasan ini tentunya akan lebih mudah difahami bagi yang telah belajar ilmu gramatical bahasa arab (nahu saraf). Ummul Quro merupakan julukan bagi kota suci yang terdapat di negara saudi arabia, setiap muslim pasti kenal dan banyak mendengar tentang kota suci ini sebagai titik central yang selalu dikunjungi umat muslim dari berbagai penjuru dunia terutama untuk melaksanakan ibadah umrah atau haji. Ok setelah menyimak beberapa keterangan diatas sekarang dapat diambil benang merah bahwasannya penamaan pesantren ini diambil dari  julukan kota mekkah sebagai tabarrukan (mengambil keberkahan) dengan  harapan pesantren ummu quro al islami bogor akan dikunjungi oleh seluruh umat muslim dari tanah air bahkan seluruh dunia untuk menimba ilmu di pesantren ini.
Adapun kata Al Islami  setelah Ummul Quro sebagai penguat dan symbol bahwa lembaga pendidikan ini berorientasi pada pendidikan islam.

Peresmian Pesantren UQI

K.H Helmy Abdul Mubin Lc sebagai figur sekaligus pimpinan pesantren Ummul Quro Al Islami sangat mendambakan generasi santri yang handal berbahasa inggris dalam menyampaikan dawah islam dengan harapan kelak generasi alumni UQI mampu menyebarkan ajaran islam secara mendunia. Atas dasar inilah beliau ingin menciptakan sebuah lembaga pendidikan islam modern (pesantren). Dengan bekal bismillah dan niat yang tulus akhirnya beliau, alumni medina university saudi arabia ini akhirnya dapat mencapai impiannya untuk membangun pesantren pada tanggal 21 Juli 1993 atau bertepatan dengan 1 Muharram 1413. Ditandai dengan peletakan batu pertama pondasi masjid pesantren oleh Ro’is NU cabang Bogor KH. Muhtar Royani (pimpinan Pesantren Riyadul Aliyah Cisempur, Caringin Bogor) beberapa aparat pun turut serta seperti pegawai MUSPIKA (Bapak Camat, DANRANMIL, Kapolsek) juga beberapa ulama lokal dan ulama jawa timur.  Pada tanggal 10 Juli 1994 secara resmi pondok pesantren Ummul Quro Al Islami Bogor ini pun mulai resmi beroperasi, demikian seingat saya (alumni III) tentang Sejarah singkat  UQI - Ummul Quro Al Islami

3 comments:

Post a Comment

Ummul Quro Al Islami Bogor - Islamic Boarding School

Selamat datang di blog-uqi.blogspot.com bukan situs resmi pondok pesnatren ummul quro bogor. Alhamdulillah saya hanya seorang yang biasa saja dan sederhana. Tiada lain tujuan dari pembuatan weblog sederhana ini hanya untuk meningkatkan kreativitas saya sebagai blogger juga sebagai bentuk apresiasi terhadap pesantren yang telah mengasuh saya selama 6 tahun. Pendidikan Islam ummul quro al islami telah berdiri sejak 1993 merangkak dari zero to hero, keberhasilan ini tentunya mencerminkan kurikulum pesantren yang dapat diterima oleh masyarakat sebagai solusi mencetak generasi muslim sejati searah dengan perkembangan zaman yang semakin canggih. UQI Pendidikan pesantren berbasis bahasa Arab dan Inggris siap mencetak santri berbekal Ilmu agama dan ilmu pengetahuan umum serta perilaku akhlakul karimah

logo resmi ummul quro al islami

santri nulis blog uqi

Scientific owner blog uqi